Rhenald Kasali: Suhu Bumi Naik, Narasi-Narasi Ceramah Kiai dan Ustaz Terkait Bumi Lingkungan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Rhenald Kasali: Suhu Bumi Naik, Narasi-Narasi Ceramah Kiai dan Ustaz Terkait Bumi Lingkungan

Editor: Sigit Endra
Wartawan: Ahmad Fauzi
Rabu, 26 April 2023 12:50 WIB

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Rhenald Kasali akademisi dan praktisi bisnis serta Guru Besar Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia meminta Indonesia berempati terhadap perubahan iklim, mengingat saat ini suhu bumi sudah meningkat 1,1 derajat celcius.

Hal ini terbukti, di Indonesia saat ini cuaca panas semakin pengap, hujan makin deras, banjir terjadi dimana-mana, angin makin kencang, dan cuaca semakin tidak menentu. Hal ini disampaikan oleh Rhenald Kasali di kanal YouTube Rhenald Kasali, "Bumi Semakin Panas, Kita Bisa Apa".

Kata Rhenald Kasali, banyak negara-negara cenderung mengabaikan akan perubahan suhu ekstrem, saat ini bumi sudah naik 1,1 celcius bahkan diramalkan sebentar lagi akan mencapai 1,5 derajat celcius. Naiknya panas bumi akan berdampak terhadap gagal panen bagi para petani, yang berakibat kepada kelaparan.

Ia menjelaskan bahwa perubahan iklim atau climate action sudah diperingatkan United Nation (PBB), hari ini suhu bumi sudah naik 1,1 celcius dan sebentar lagi bisa mencapai 1,5 celsius. Sementara masih banyak negara-negara abai terhadap perubahan iklim. Sesuai laporan PBB, U.N Report Climate Action "Countries are likely to miss goal of holding warning to 1,5 degrees celsius," ungkapnya.

"Terbukti sungai-sungai di Tiongkok banyak kering, sehingga pembangkit listrik banyak tidak berfungsi, perahu-perahu terdampar di lumpur Venezia, hutan-hutan banyak terbakar di deretan rumah mewah California. Bahkan angin kencang, hujan deras tidak menentu di nusantara," ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video