9 Bulan, Kasus Penggelapan Dana PNPM Talango Baru Naik ke Penyidikan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

9 Bulan, Kasus Penggelapan Dana PNPM Talango Baru Naik ke Penyidikan

Editor: rosihan c anwar
Wartawan: ida okvinita
Minggu, 27 April 2014 16:04 WIB

SUMENEP (bangsaonline)-Kasus dugaan tindak pidana korupsi (tipikor) dana Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM MP) senilai Rp2 miliyar di Kecamatan Talango, , saat ini statusnya naik ke tingkat penyidikan.

Kasus yangmasuk ke Kejari sejak Agustus 2013 itu, statusnyanaik setelah ada dugaan keterlibatanoknum pengurus Unit Pengelola Kegiatan (UPK), dalam penggelapan dana tersebut.

"Kasus ini memakan waktu cukup lama untuk menuntaskannya, yakni sekitar 9 bulan. Kita prioritaskan penuntasan kasus tersebut, dibanding kasus lain," kata kejari , Roh Adi Wibowo.

Menurutnya, jika masalah ini tidak segera dituntaskan, maka akan memunculkan stigma negatif kepada kecamatan Talango. Sehingga, masyarakat akan menjadi korban yang dirugikan.

”Kalau masalah itu tidak segera dituntaskan, Kecamatan Talango tidak bisa mendapat bantuan apapun dari pemerintah. Masyarakat yang akan kena imbasnya,” tuturnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Sumenep

Berita Terkait

Bangsaonline Video