Ki Setu Gelar Ruwatan Popo Sakkalir | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ki Setu Gelar Ruwatan Popo Sakkalir

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Rochmat Saiful Aris
Senin, 21 Agustus 2023 18:08 WIB

Seorang seniman dan koreografer tari dari Kabupaten Mojokerto, Ki Setu, saat menggelar prosesi ruwatan Popo Sakkalir. Foto: ROCHMAT SAIFUL ARIS/BANGSAONLINE

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Seorang seniman dan koreografer tari dari Kabupaten , Ki Setu, menggelar prosesi ruwatan Popo Sakkalir, Senin (21/8/2023). Dalam kegiatan ini, dalang membacakan kidung-kidung Jawa lalu memandikan jamaahnya.

Bahkan, Ki Setu juga melibatkan putranya dalam prosesi tersebut. Ia mengatakan bahwa Ruwatan Sakkalir merupakan tradisi yang sudah turun temurun dilakukan oleh masyarakat di Pulau Jawa.

Ruwatan Popo Sakkalir, lanjut Ki Setu, dimulai dari potong rambut, mandi air kembang dengan arti membuang benda luar yang melekat di tubuh hingga wayangan, serta prosesi mencukur atau potong rambut yang susah panjang.

"Ruwatan potong rambut panjang bertujuan untuk membuang kesialan maupun prasangka-prasangka buruk, syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta memohon keselamatan dan kesejahteraan," ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video