KNPI Dukung Cagub Jatim yang Punya Visi Berdayakan Generasi Milenial | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KNPI Dukung Cagub Jatim yang Punya Visi Berdayakan Generasi Milenial

Wartawan: M Didi Rosadi
Kamis, 30 November 2017 03:10 WIB

Achmad Suhawi, Ketua KNPI Jatim.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Suksesi kepemimpinan di Jawa Timur tahun depan juga mendapatkan perhatian dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Jawa Timur. Wadah ormas kepemudaan itu berharap calon pemimpin Jatim lima tahun ke depan punya visi untuk memberdayakan kaum milenial. Harapan itu disampaikan Ketua kareteker KNPI Jatim, Achmad Suhawi.

Menurut eksponen alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) itu, generasi milenial ini adalah generasi produktif yang harus menjadi perhatian pemerintah, termasuk mereka yang kelak akan menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim. Sebab, generasi ini adalah usia produktif yang harus mendapatkan saluran positif, baik itu lapangan kerja maupun bekal ketrampilan.

harus punya visi memberdayakan generasi milenial, kalau tidak mereka akan menjadi bom waktu yang bisa memicu kerawanan sosial, kriminalitas sampai radikalisme,” ujar Suhawi, Rabu (29/11).

Menantu Lily Wahid ini menegaskan, secara institusi KNPI tidak akan terlibat dalam aksi dukung mendukung calon. Namun secara individu, pihaknya membebaskan para pengurus dan OKP yang tergabung dalam KNPI untuk menentukan pilihan politiknya.

Namun secara pribadi, Suhawi mendukung kandidat kepala daerah yang punya visi memberdayakan generasi muda, termasuk generasi milenial yang jumlahnya mencapai 49 persen dari total pemilih dalam Pilgub Jatim. Karena itu, pihaknya akan melihat calon mana yang programnya berpihak pada generasi muda.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video