Belajar Nyetir, Pengemudi Salah Injak Pedal Gas, Mobil Disambar KA Gajayana di Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Belajar Nyetir, Pengemudi Salah Injak Pedal Gas, Mobil Disambar KA Gajayana di Blitar

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Akina Nur Alana
Rabu, 09 Mei 2018 11:35 WIB

Kondiis mobil usai disambar kereta api.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Gara-gara salah menginjak pedal gas, sebuah mobil Xenia hitam Nopol AG 1642 SF ditabrak kereta api Gajayana, Rabu (9/5/2018). Peristiwa itu terjadi di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar.

Diketahui mobil tersebut dikemudikan Wahyu Imam Rifai (19), warga Dusun Kalipucung, Desa Pulerejo, Kecamatan Bakung, Kabupaten Blitar. Saat itu ia sedang belajar menyetir mobil, didampingi instrukturnya Ikvan Bastian (25), warga Desa Pandantoyo, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri.

Kronologis kejadian menurut keterangan korban, saat itu mobil Xenia berjalan dari arah selatan. Sesampainya di perlintasan kereta api tiba-tiba mobil mundur. Karena panik pengemudi justru menginjak pedal gas, sehingga mobil langsung nyelonong ke rel KA. Pada saat bersamaan, KA Gajayana melintas dari arah timur sehingga tabrakan tak terhindarkan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   kecelakaan blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video