DPRD Gresik Minta Bupati Kreatif Manfaatkan CSR untuk Pengembangan Pariwisata | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DPRD Gresik Minta Bupati Kreatif Manfaatkan CSR untuk Pengembangan Pariwisata

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Rabu, 09 Mei 2018 11:48 WIB

Wakil Ketua DPRD Gresik Nur Qolib didampingi Kades Pangkahwetan Saifullah Mahdi mencicipi rambutan di agrowisata.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - terus mendorong Pemkab setempat agar memanfaatkan kekayaan wisata yang dimiliki untuk mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD). Wakil rakyat ini meminta Bupati Sambari kreatif dalam memanfaatkan obyek wisata yang ada.

Dorongan ini disampaikan oleh Nur Qolib, Wakil Ketua DPRD. Untuk mewujudkan hal tersebut, Nur Qolib menyarankan Pemkab memanfaatkan dana Corporate Social Responsibility (CRS) dari industri yang ada di Gresik. "Pemerintah harus berfikir cerdas dan kreatif. Kalau APBD tidak cukup, caranya bagaimana," ujar Nur Qolib kepada BANGSAONLINE.com, kemarin.

Berdasarkan catatan politikus PPP tersebut, sejauh ini Pemkab belum pernah memanfaatkan CSR untuk mengembangkan potensi obyek wisata yang ada. "Sejauh ini Pemkab masih terlena dalam memanfaatkan CSR untuk pembangunan fisik. Padahal, obyek wisata yang banyak bertebaran ini bisa mendulang PAD secara signifikan," paparnya.

Ia mencontohkan pembangunan Gapura Selamat Datang baik dari sisi timur (arah Surabaya) maupun sisi barat(arah Lamongan) yang bersumber dari dana CSR Petrokimia Gresik hingga puluhan miliar. Selain itu, proyek Landmark di perempatan Sentolang juga menyedot dana CSR PT. Wilmar Nabati Indonesia kisaran Rp 5 miliar. "Saya berharap kedepan CSR tersebut dimanfaatkan untuk kembangkan objek wisata," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   DPRD Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video