Kepel Kultur Festival Percepat Wisata Desa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kepel Kultur Festival Percepat Wisata Desa

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Hendro Utomo
Minggu, 30 September 2018 22:02 WIB

Salah satu kesenian jaranan yang ditampilkan dalam Kepel Kultur Festival.

MADIUN, BANGSAONLINE.com - Desa yang keberadaanya di daerah Lingkar Wilis Kabupaten Madiun memiliki peran yang vital untuk mendongkrak pariwisata daerah. Didukung dengan destinasi wisata pegunungan, hutan kuliner, dan budayanya.

Banyak desa yang sudah mulai menggarap dengan serius potensi wisata yang ada, salah satunya di desa Kepel, dengan mengadakan Kepel Kultur Festival, yang diikuti 18 peserta dari siswa perwakilan dusun, ormas,  dan juga dari PT. PLN PJUP Brantas PLTA Giringan

Kepala Desa Kepel, Sungkono menjelaskan Kepel Kultur Festival merupakan kegiatan tahunan desa menyambut 1 Muharam. Acara tersebut tahun ini dikemas lebih spektakuler, beragam budaya ditampilkan untuk mewujudkan desa wisata yang meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Kami berharap event ini bisa menjadi event nasional bahkan bisa lebih dalam rangka meningkatkan perekonomian masyarakat dalam rangka menuju wisata desa kepel yang maju dan sejahtera,” jelas Sungkono.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video