Sering Ganti Kepala Dinas, Barang Hibah pada Disperindag Jember Tak Tersalurkan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sering Ganti Kepala Dinas, Barang Hibah pada Disperindag Jember Tak Tersalurkan

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Yudi Indrawan
Senin, 21 Oktober 2019 16:00 WIB

Suasana rapat dengar pendapat (hearing) Komisi B DPRD Jember dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) setempat mengenai tidak tersalurkannya barang hibah kepada penerima.

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Rapat dengar pendapat (hearing) Komisi B DPRD Jember dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) mengungkap penyebab tidak tersalurkannya barang hibah kepada penerima. Diduga, hal itu akibat seringnya gonta gantinya kepala Disperindag.

Akibat selanjutnya, ketika dilakukan laporan atau pengajuan terkait penerimaan barang hibah tersebut, harus dilakukan berulang-ulang dan kepala dinas baru masih harus mempelajari regulasi yang ada di dinas baru yang dibawahinya.

Hal ini disampaikan Ketua Komisi B DPRD Jember Siswono sebelum melakukan sidak ke Resi Gudang, tempat menyimpan barang-barang hibah yang menumpuk tersebut. "Karena keterbatasan tenaga (Kepala Dinas) yang sering Plt dan Plt, ini menjadi persoalan dan membuat barang-barang ini tidak tersalurkan," ujar Siswono, Senin (21/10/2019) siang.

Padahal, tinggal 2 bulan tahun anggaran sudah habis dan mendekati tahun politik. "Sehingga agar tidak menjadi isu-isu yang tidak baik, niat kita hanya membantu (bupati) saja. Agar tidak terpeleset dengan persoalan-persoalan yang tidak penting. Karena persoalan (distribusi barang) itu sepele, tinggal disampaikan kepada penerima," tandasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video