Bupati Malang Resmikan Lumbung Air Wakaf | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Malang Resmikan Lumbung Air Wakaf

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Tuhu Priyono
Rabu, 18 Desember 2019 19:55 WIB

Bupati Malang H. M. Sanusi saat melaunching Lumbung Air Wakaf bersama para petinggi ACT.

Dalam kesempatan itu, Sanusi juga menyampaikan upaya Pemkab Malang dalam mengatasi krisis air bersih dan kekeringan, di antaranya menyiagakan 10 truk tangki. Selain itu, membangun sumur bor dengan 28 titik, dan diprogramkan lagi sebanyak 20 titik pada tahun depan.

"Untuk pengadaan air ini memang kewajiban bagi semua untuk bisa mencukupi kebutuhan masyarakat yang merasa kekurangan. Hemat saya, program Lumbung Air Wakaf ini sangat tepat, karena kebetulan salah satu permasalahan stunting salah satunya akibat atau dikarenakan kekurangan air," paparnya.

"Sebagai kabupaten yang dijadikan pilot project, tentu kami siap mendukung dalam pengembangan program dari ACT. Semoga manfaat dan barokah, umurnya panjang, sehat walafiat bagi semuanya," pungkas Sanusi. (thu/rev)

 

 Tag:   pemkab malang

Berita Terkait

Bangsaonline Video