​Tangkal Penyebaran Covid-19, Pemkab Sidoarjo Tutup Seluruh Tempat Hiburan Malam | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Tangkal Penyebaran Covid-19, Pemkab Sidoarjo Tutup Seluruh Tempat Hiburan Malam

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Catur Andy
Senin, 23 Maret 2020 22:30 WIB

Plt. Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin memastikan jika upaya penutupan hiburan malam dan lainnya adalah sebagai upaya melindungi masyarakat Sidoarjo. Selain itu, sejumlah tempat nongkrong dan berkerumun yang berpotensi penyebaran juga bakal dibubarkan (ditiadakan) sementara ini.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji memastikan jika pihaknya sudah mengantongi seluruh data tempat hiburan malam dan tempat cangkrukan warga yang bergerombol. Karenanya pihaknya meminta hiburan malam dan tempat nongkrong harus mentaati semua himbauan dan Maklumat Kapolri dalam penanganan virus corona.

"Kami pun meminta peran serta para pengelola tempat tersebut agar ikut andil didalamnya dan memahami semuanya. Karena masa inkubasi kalau tak diikuti semua pihak maka yang dilakukan pemerintah akan sia-sia. Bahkan media wajib menyiarkan apa yang menjadi tujuan pemerintah dalam menyelamatkan warga Sidoarjo ini agar bisa diselenggarakan dengan baik," imbaunya.

Komandan Kodim 0816 Sidoarjo, Letkol Inf M Iswan Nusi menegaskan pihaknya sudah mendapatkan instruksi Pangdam V Brawijaya agar mendukung langkah Pemkab Sidoarjo dalam mencegah penyebaran ini.

"Kami dan jajaran TNI lainnya bakal ikut penertiban hiburan malam. Kegiatan diambil positifnya agar jalannya pemerintahan menyelamatkan warganya bisa terealisasi dengan baik dan secepatnya," ungkapnya. (cat/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video