KPU Gresik Siap Ajukan Penambahan Anggaran Pilkada Sesuai dengan Protokol Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KPU Gresik Siap Ajukan Penambahan Anggaran Pilkada Sesuai dengan Protokol Covid-19

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Minggu, 07 Juni 2020 12:03 WIB

Achmad Roni, Ketua KPU Gresik.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Ketua KPU Gresik, Ahmad Roni mengungkapkan, pihaknya tengah mempersiapkan segala keperluan untuk melanjutkan tahapan pilkada serentak yang ditetapkan pada 9 Desember 2020.

Salah satu persiapan itu adalah, mengajukan penambahan anggaran untuk pengadaan sejumlah kebutuhan pilkada agar sesuai dengan standar protokol Covid-19. Namun, Roni mengaku belum bisa memastikan berapa pastinya kebutuhan anggaran.

"Kemungkinan mengajukan tambahan anggaran dalam rangka melaksanakan Pilkada sesuai protokol kesehatan Covid-19. Kita masih hitung secara cermat dan rasional," ujar Roni kepada BANGSAONLINE.com, Minggu (7/6).

Ditegaskan Roni, KPU masih harus menghitung anggaran untuk kelanjutan tahapan Pilkada, karena ada anggaran yang sebelumnya sudah direncanakan, namun kemungkinan batal dilaksanakan akibat dampak adanya kebijakan new normal.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video