Luka Kena Sabit, Seorang Lansia di Blitar Malah Dinyatakan Positif Covid-19 Usai Jalani Perawatan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Luka Kena Sabit, Seorang Lansia di Blitar Malah Dinyatakan Positif Covid-19 Usai Jalani Perawatan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Selasa, 16 Juni 2020 20:12 WIB

Peta sebaran Covid-19 di Blitar.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Seorang pria berusia 61 tahun menjadi pasien terkonfirmasi positif virus Corona (Covid-19) ke-14 di Kabupaten Blitar. Dia adalah warga Desa Salam Kecamatan Wonodadi.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Blitar, Krisna Yekti mengatakan, pasien awalnya dilarikan ke RSUD Dokter Iskak Tulungagung setelah mengalami luka di bagian tangan karena terkena sabit.

Dia masuk rumah sakit pada 1 Juni lalu. Kemudian pada 2 Juni dilakukan tes swab dengan hasil negatif. Kemudian pada 8 Juni kembali dilakukan swab test dan hasilnya diketahui positif Covid-19 pada 16 Juni.

"Jadi Kabupaten Blitar tambah satu pasien positif Covid-19. Yang bersangkutan sebenarnya dirawat di RSUD Dokter Iskak karena luka terkena sabit. Namun saat dirawat dilakukan swab test dan ternyata hasilnya positif," ujar Krisna, Selasa (16/6/2020).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Covid Blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video