Alumni Akpol 1991 Bagikan 3.000 Paket Sembako untuk Warga Sidoarjo | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Alumni Akpol 1991 Bagikan 3.000 Paket Sembako untuk Warga Sidoarjo

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Catur Andy Erlambang
Senin, 27 Juli 2020 11:17 WIB

Keluarga besar Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 1991 Bharadaksa, melaksanakan bakti sosial pada masyarakat terdampak Covid-19 dalam rangka pengabdian 29 tahun di korps Tribrata.

Masyarakat diharapkan dapat betul-betul menerapkan selalu protokol kesehatan, dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak, selalu mencuci tangan dengan menggunakan air mengalir dan sabun, serta hindari kerumunan massa.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji dalam kesempatan ini, mengucapkan terima kasih atas perhatian dari keluarga besar Alumni Akpol 1991, melalui kegiatan bakti sosial untuk warga Sidoarjo terdampak Covid-19 dan anggota Bhabinkamtibmas.

"Bantuan dari Alumni Akpol 1991, langsung kami bagikan secara door to door ke warga terdampak melalui 349 bhabinkamtibmas yang ada di wilayah kami. Semoga bermanfaat dan meringankan beban saudara-saudara kita," pungkas Kombes Pol. Sumardji. (cat/dur)

Sumber: bangsaonline.com

 

sumber : bangsaonline.com

Berita Terkait

Bangsaonline Video