Kukuhkan 90 Anggota​, Bupati Pungkasiadi Minta FKDM Cegah Ancaman Konflik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kukuhkan 90 Anggota​, Bupati Pungkasiadi Minta FKDM Cegah Ancaman Konflik

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Selasa, 18 Agustus 2020 17:07 WIB

Bupati Pungkasiadi ketika memberikan pengarahan kepada FKDM. (foto: ist).

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Bupati Mojokerto, Pungkasiadi mengukuhkan 90 orang anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM), termasuk juga sosialisasi peningkatan laporan informasi. Acara tersebut digelar Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Mojokerto di Hotel Vanda Gardenia Trawas, Selasa (18/8/2020) pagi.

“Kalau sudah waspada sejak dini, artinya hal-hal yang membahayakan dan menimbulkan konflik bisa dicegah. Waspada itu bisa banyak bentuknya. Misalnya bencana alam, ada alat namanya Early Warning System (EWS). Panjenengan ibaratnya berfungsi seperti itu," ucap Bupati Pungkasiadi.

Bupati juga meminta agar elemen masyarakat ikut mendukung terciptanya suasana aman dan tenteram jelang pilkada serentak yang akan digelar pada 9 Desember 2020 mendatang.

“Pileg tahun 2018 berjalan lancar, begitu pun dengan pilpres dan pilkades di tahun 2019. Nah, sebentar lagi kita akan menyongsong pilkada serentak pada tanggal 9 Desember mendatang. Ada 270 daerah se-Indonesia, serta 19 daerah di Jawa Timur termasuk Kabupaten Mojokerto yang akan melaksanakan hajat demokrasi ini. Tolong bantu dorong mengondusifkan suasana agar berjalan aman tenteram dan damai,” ujar bupati dalam arahan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pemkab Mojokerto LSM

Berita Terkait

Bangsaonline Video