​RS Lapangan Ijen Boulevard Malang Beroperasi; Khofifah Minta Tingkatkan Prokes | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​RS Lapangan Ijen Boulevard Malang Beroperasi; Khofifah Minta Tingkatkan Prokes

Editor: MMA
Kamis, 17 Desember 2020 11:05 WIB

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat acara peresmian RS Lapangan Ijen Boulevard, Kota Malang, Rabu (16/12). foto: ist

MALANG, BANGSAONLINE.com - Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa meresmikan Rumah Sakit (RS) Lapangan Ijen Boulevard di Kota sekaligus mengawali pengoperasiannya. RS tersebut memiliki kapasitas 306 bed dengan beragam fasilitas pendukung. Di antaranya tersedianya CCTV di setiap kamar guna memonitor pasien , jogging track, tempat karaoke, koneksi wi-fi dan cafe yang dibuka selama 24 jam.

RS Lapangan Ijen Boulevard sendiri nantinya memfasilitas pasien di Raya, Blitar, dan sekitarnya.

“Pasien yang dirawat di RS Lapangan Ijen Boulevard adalah yang kategori sedang dan ringan. Diharapkan dengan adanya fasilitas yang membuat nyaman bisa dengan mudah meningkatkan imunitas para pasien sehingga bisa cepat sembuh,” jelas Gubernur Jatim Khofifah usai meresmikan RS Lapangan Ijen Boulevard, Kota , Rabu (16/12).

Sebenarnya, ujar Gubernur Khofifah, pembangunan RS Lapangan Ijen Boulevard sempat dihentikan untuk sementara waktu. Alasannya, karena penambahan kasus di Jawa Timur khususnya di telah melandai. Namun karena lonjakan jumlah kasus positif cukup signifikan per November 2020 di Jatim, maka RS tersebut diaktifkan.

"RS Lapangan ini semula direncanakan beroperasi Oktober 2020, kemudian sempat terhenti karena kasus sudah melandai. Akhirnya kami lanjutkan kembali pembangunannya setelah bulan November ada lonjakan kasus," ucapnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video