Wali Kota Kediri Terima Opini WTP Tujuh Kali Berturut-turut dari BPK | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota Kediri Terima Opini WTP Tujuh Kali Berturut-turut dari BPK

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Muji Harjita
Sabtu, 29 Mei 2021 11:23 WIB

Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar (kanan) saat menerima Opini WTP dari BPK RI bersama Ketua DPRD Kota Kediri, Gus Sunoto (kanan). (Ist).

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Sebagai bukti komitmennya dalam pengelolaan keuangan daerah yang akuntabel, efisien, dan efektif, Pemerintah Kota Kediri berhasil meraih capaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ketujuh kalinya secara beruntun sejak tujuh tahun terakhir dari BPK RI.

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Jawa Timur menyerahkan tersebut di Ruang Auditorium Kantor BPK Perwakilan Jawa Timur, Sidoarjo, Jumat (28/5).

disampaikan langsung oleh Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jatim Joko Agus Setyono kepada Abdullah Abu Bakar bersamaan dengan penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2020. Dalam penyerahan itu, didampingi Ketua DPRD Gus Sunoto Imam Mahmudi dan Sekda Bagus Alit.

Selain Kota Kediri, LHP juga diserahkan kepada empat kota/kabupaten yaitu Kota Batu, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Trenggalek, dan Kabupaten Nganjuk.

Dalam sambutannya, Joko Agus Setyono menyampaikan pemeriksaan atas LKPD merupakan tugas konstitusional BPK. Ia meminta LKPD yang diperiksa BPK dijadikan dasar pengambilan keputusan bagi DPRD dan Pemda, terutama terkait penganggaran.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video