Kapolres dan Dandim Gresik Bagikan Bantuan Paket Sembako kepada Warga Terdampak Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kapolres dan Dandim Gresik Bagikan Bantuan Paket Sembako kepada Warga Terdampak Covid-19

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Minggu, 11 Juli 2021 20:23 WIB

Dandim 0817 Gresik Letkol Inf Taufik Ismail bersama Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto ketika membagikan bantuan kepada warga terdampak Covid. foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kapolres AKBP Arief Fitrianto bersama pejabat utama Polres , dan Dandim 0817 Letkol Inf. Taufik Ismail menyerahkan bantuan berupa paket sembako bagi masyarakat terdampak pandemi Covid-19, Minggu (11/7/2021).

Bantuan tersebut diberikan oleh Kapolres dan Dandim secara simbolis kepada perwakilan penerima bantuan di TPA Ngipik, Kecamatan , agar tidak menimbulkan kerumunan.

Selain di TPA Ngipik, bantuan juga didistribusikan oleh babinsa dan bhabinkamtibmas polsek jajaran secara serentak ke desa-desa dan kelurahan. Bantuan itu diberikan kepada masyarakat terdampak pandemi.

Dikatakannya, pandemi yang berkepanjangan telah membuat roda perekonomian mengalami kemunduran. Setiap lini kehidupan masyarakat terguncang, bahkan perusahaan terpaksa mengistirahatkan karyawannya sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video