Rumah Pemborong Proyek di Sidoarjo Dibakar , Diduga Karena Balas Dendam

Rumah Pemborong Proyek di Sidoarjo Dibakar , Diduga Karena Balas Dendam Kondisi rumah bagian depan milik Subandi yang dibakar oleh orang tak dikenal, kemarin. Foto : nanang ichwan/BangsaOnline.com

SIDOARJO (BangsaOnline) - Diduga balas dendam dan iri hati, rumah milik pemborong proyek yakni Subandi (29) warga Dusun Bakung RT 05 RW 02 Desa Bakung Temenggungan Kecamatan Balonbendo, dibakar seseorang yang tidak dikenal, Rabu (18/2) dini hari.

"Kejadiannya sekitar pukul 02:30 WIB dini hari," ujar Ina Kholidah (29) istri Subandi kepada wartawan, kemarin.

Baca Juga: Rumah di Tropodo Waru Terbakar, Dua Mobil Damkar Dikerahkan

Ina mengaku mengetahui rumahnya dibakar orang tak dikenal karena terbangun setelah mendengar letusan kecil di depan rumahnya.

"Setelah terbangun, saya lihat kobaran api sudah membakar pintu dan jendela rumah," ungkapnya.

Spontan Ina berteriak minta tolong sambil memanggil suaminya. Mendengar teriakan tersebut, tetangga terbangun dan berbondong-bondong mendatangi rumah Subandi untuk membantu memadamkan api dengan alat seaadanya.

Baca Juga: Diduga Korsleting Listrik, Gudang di Balongbendo Sidoarjo Ludes Terbakar

"Alhamdulillah, tetangga membantu dan memadamkan api dengan mengunakan alat seadanya," jelasnya.

Meski seisi rumah tidak hangus, namun pintu yang terbuat dari kayu berwarna coklat itu, hampir hangus serta sebagaian jendela juga ikut hangus.

Tak hanya itu, tembok yang berwarna putih terlihat gosong akibat imbas dari terbakarnya pintu dan cendela.

Baca Juga: Diduga Korsleting Listrik, Kandang Ayam di Lamongan Terbakar, 500 Ayam Mati Terpanggang

Rumah tersebut baru dihuni selama 3 tahun oleh pasutri bersama putrinya yang masih berusia 3 tahun. Sebelumnya, pasutri tersebut tinggal bersama orang tuanya yang jaraknya tak jauh dari rumah yang ditempatinya saat ini.

Sementara itu, Kapolsek Balongbendo Kompol Sartono mengatakan, pihaknya telah mendatangi TKP setelah mendapat laporan dari warga. Dari olah TKP, pihaknya berhasil mengamankan barang bukti (BB) berupa sebuah keset dan botol bekas air mineral berisi minyak tanah.

"Kami masih melakukan penyelidikan atas kejadian itu. Barang bukti sudah kami kantongi, untuk motif kejadian itu masih kita dalami," ujarnya.

Baca Juga: Mobil Honda HRV Warga Sumenep Ludes Diduga Dibakar OTK

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Api Habiskan Rumah Warga Bulukumba':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO