Galeri Soekarno di Mojokerto Bakal Dibangun Bertahap, Bakal Dilengkapi Toilet | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Galeri Soekarno di Mojokerto Bakal Dibangun Bertahap, Bakal Dilengkapi Toilet

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Jumat, 17 November 2023 10:51 WIB

Dihubungi melalui Sekretaris Disdikbud, Febri Emayanti, Amin mengungkapkan pihaknya mengajukan proposal ke Kemenristek RI dan BKK Propinsi Jatim. Pihaknya berharap pengajuan bantuan masing-masing Rp3,7 miliar jadi modal untuk pembangunan Soekarno Center secara utuh.

"Kami mengajukan proposal ke Kemenristek dan BKK Propinsi. Target kita adalah menggabungkan pendidikan dan pariwisata. Pendidikan berbasis budaya lokal. Pariwisatanya kena pendidikannya kena, " Pungkasnya.

Galeri Soekarno ini diharapkan menjadi destinasi wisata sejarah di Kota , ikon selain Majapahit. Sejarah tentang Koesno atau Soekarno kecil akan kembali dihidupkan di lima ruang kelas pada masa Inlandsche School ini. Termasuk satu aula yang hingga saat ini masih terjaga orisinalitas bangunannya. Karena itu, sentuhan pembuatan galeri nanti juga dilakukan dengan tidak mengubah struktur asli dari bangunan peninggalan era kolonial ini. (yep/ns) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video