Raskin di Desa Tanjungwadung Berkualitas Buruk, Bulog Siap Ganti | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Raskin di Desa Tanjungwadung Berkualitas Buruk, Bulog Siap Ganti

Editor: dio
Wartawan: rony suhartomo
Sabtu, 08 Oktober 2016 22:22 WIB

Ilustrasi

"Masalah ini sebetulnya sudah lama.Kami mewakili pemerintah dan pemanfaat program juga repot. Warga memang nebus harga murah, tapi pemerintah kan juga beli dari Bulog, sedangkan barang yang dikeluarkan ternyata tidak layak konsumsi," ungkap Supono.

Terpisah, pihak Bulog menyarankan agar desa mengembalikan beras kualitas buruk tersebut. Nantinya Bulog akan mengganti beras tersebut dengan kondisi baru. "Sebenarnya dari Bulog sederhana, kalau memang tidak layak, jangan diterima. Pada saat desa menerima beras tidak layak, kami siap mengganti," kata, Nurman Susilo, Kasub Divre VII Bulog Surabaya Selatan, wilayah Mojokerto dan Jombang, dikonfirmasi (8/10) wartawan.

Lebih lanjut Nurman menjelaskan dalam proses kirim, sebenarnya sudah ada kesepakatan dari pihak desa dengan Bulog. "Kalau sudah di cek dan komplet berarti sudah diterima, artinya disana sudah ada berita acara serah terima," bebernya.

Seandainya dalam proses pengecekan itu desa menemukan beras tidak layak konsumsi, pihaknya wajib mengganti. Artinya, kasus yang ditemukan di Desa Tanjungwadong, semestinya segera dilaporkan. "Pokoknya kami siap mengganti, asalkan desa sudah melapor," pungkasnya. (ony)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video