Waspadai DBD, Dinkes Pasuruan Instruksikan Puskesmas Terjunkan Petugas Jemantik Gelar Penyuluhan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Waspadai DBD, Dinkes Pasuruan Instruksikan Puskesmas Terjunkan Petugas Jemantik Gelar Penyuluhan

Wartawan: Aan Wijayanto
Rabu, 05 Juli 2017 14:50 WIB

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Dinas Kesehatan Kota Pasuruan menginstruksikan kepada seluruh layanan medis maupun petugas medis untuk selalu siaga dalam mengantisipasi penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

"Pada musim pencaroba seperti sekarang ini, antisipasi yang dilakukan adalah menerjunkan petugas 'Jemantik' (juru pemantau jentik) nyamuk Aedes Aegypti setiap bulannya. Petugas akan terus melakukan pemantauan langsung sekaligus menaburkan bubuk abathe di tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang nyamuk penyebab penyakit DBD tersebut," papar Bambang Pramono selaku kepala Dinas Kesehatan Pasuruan.

Selain menerjunkan petugas jemantik, pihaknya juga akan menggelar penyuluhan kesehatan di tiap-tiap kecamatan tentang bagaimana cara menanggulangi penyakit DBD secara preventif. 

"Sejauh ini, upaya yang dilakukan oleh Dinkes tersebut mendapat respon positif dari masyarakat, sehingga mereka dengan sukarela membiasakan hidup bersih serta melakukan tindakan pencegahan, seperti menguras, membersihkan dan mengubur tempat atau barang yang ditengara sebagai tempat berkembang biaknya nyamuk DBD," terangnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video