Mahfud MD Banjir Apresiasi saat Bertemu Seniman dan Budayawan di Bandung

Mahfud MD Banjir Apresiasi saat Bertemu Seniman dan Budayawan di Bandung Menkopolhukam, Mahfud MD, saat bertemu seniman dan budayawan di Bandung.

Sementara itu, Taufik Hidayat dari Saung Udjo mengaku mengagumi Mahfud dari track recordnya.

"Pak Mahfud ini punya nyali dan berani karena dia jujur dan bersih. Menurut saya Indonesia perlu beliau," tuturnya.

Sedangkan Ceu Popon, memgaku kaget ketika diundang untuk berdiakusi bersama Menko Polhukam. 

"Biasanya liat Pak Mahfud hanya di TV, di sosmed, beliau sangat hebat. Dan sekarang ketemu langsung, meleleh dong. Hatur nuhun sudah bisa diundang. Sehat selalu Pak Mahfud," doa Ceu Popon.

Ega dari Robot Ethnic Percussion juga kagum dengan keberanian mantan Ketua Mahkamah awak Konstitusi (MK) ini.

"Bapak wanian (berani), paling berani Pak maksudnya. Terima kasih Pak. Indonesia harus punya orang yang paham dengan apa yang diucapkan dengan apa yang terjadi," pujinya.

Ega pun menitipkan kelestarian seni tradisional kepada Mahfud. Sebab, dirasa semakin lama semakin punah karena sistem.

"Saya sedih. Pelajaran kesenian kalah sama pelajaran lain. Kesenian hanya ekstrakulikuler. Mestinya masuk kurikulum sebagao pelajaran serius," tegasnya.

I Nyoman Nuarta juga mengaku mengagumi sosok Mahfud. Nyoman Nuarta menilai Mahfud tipikal pemimpin yang tegas, berani, dan jujur. Pematung tersohor yang membuat Garuda Wisnu Kencana (GWK) menilai Mahfud merupakan satu-satunya pemimpin yang tampil amat berani.

"Saya yakin orang baik ketemu orang baik, itu saja. Rasanya Pak Mahfud satu-satunya pemimpin yang berani lurus. Mudah-mudahan kelak pemimpin yang akan datang seperti itu, hentikan politik warna itu. Kita ini sudah menjadi satu," harapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kecelakaan Beruntun 3 Unit Mobil dan Sepeda Motor di Bandung':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO