Malam 10 Muharam, Hisan Surabaya Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Malam 10 Muharam, Hisan Surabaya Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim

Editor: Rohman
Wartawan: M. Didi Rosadi
Minggu, 07 Agustus 2022 23:26 WIB

Hisan Cabang Surabaya melaksanakan doa bersama dan santunan anak yatim pada Malam 10 Muharram. Foto: Ist.

"Alhamdulillah, Hisan Cabang Surabaya bisa berbagi di malam Asyura 10 Muharram 1444 Hijriyah. Ini hasil donasi alumni dan simpatisan. Semuanya terdistribusi kepada sasaran yang dikhususkan bagi anak-anak yatim, khususnya dari alumni. Semoga bantuan ini memberikan manfaat,” harapnya.

Lebih lanjut, Imam Syafi'i menjelaskan, santunan tersebut sebagai bentuk kepedulian Hisan Cabang Surabaya terhadap anak yatim piatu. Hal ini sesuai pesan dari Ketua Umum Hisan, KH Ahmad Zubair agar Hisan bisa bermanfaat bagi masyarakat.

"Pesan Ra Ahmad, Hisan harus bermanfaat bagi masyarakat. Karena itu, dalam bulan Muharram ini, kami telah mengagendakan sebanyak 2 kali ditempat yang berbeda," pungkasnya. (mdr/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video