UMKM Kota Pasuruan Naik Kelas, Kini Produk-produknya Dijual Juga di Gerai Indomaret | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

UMKM Kota Pasuruan Naik Kelas, Kini Produk-produknya Dijual Juga di Gerai Indomaret

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ardianzah
Senin, 27 Februari 2023 17:13 WIB

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf saat mencoba bertransaksi membeli produk-produk UMKM.

Setelah kualitas produk sudah bagus, lanjut , yang harus dilakukan adalah mempermudah akses pembeli. Dengan begitu, maka sebuah produk dapat dikenal oleh masyarakat luas.

“Permudah masyarakat untuk membeli produk UMKM kita. Ada dua cara yang bisa dilakukan, yaitu memasarkan produk melalui media online dan melalui gerai-gerai yang mudah dijangkau untuk mendatangkan pembeli,” kata Mantan Wagub Jatim tersebut.

Di tempat yang sama, Kepala Yanuar Afriansyah menyampaikan, kegiatan ini diikuti oleh 65 peserta UMKM dengan tujuan mendongkrak perekonomian masyarakat sekitar.

“Maksud dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas produk UMKM agar mempunyai daya saing di pasaran dengan tujuan memperluas akses pasar bagi agar perekonomian dapat meningkat,” ujarnya.

Sementara Perwakilan Manajemen PT. Indomarco Prismatama Cabang Malang, Ahmad Zakil Hakim, menyampaikan kerja sama ini sejalan dengan perintah Presiden Jokowi agar meningkatkan kolaborasi antara usaha mikro, kecil, dan menengah dengan usaha skala besar untuk bersama-sama membangun perekomian secara nasional.

“Hal tersebut selaras dengan program kerja kami untuk bermitra dan membangun kerja sama dengan UMKM dan pemerintah kota. Antara lain dalam bentuk pelatihan-pelatihan UMKM dan menyediakan space sewa teras untuk produk UMKM di depan gerai ,” ucapnya.

Turut hadir dalam lanching tersebut, Wakil Wali Kota Adi Wibowo, sekretaris daerah, kepala dinas perindustrian dan perdagangan, kepala OPD, camat, serta peserta pelatihan UMKM. (ard/par/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video