Ketua Fraksi PDIP Gresik: Warga Bungah Banyak yang Butuh Pekerjaan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ketua Fraksi PDIP Gresik: Warga Bungah Banyak yang Butuh Pekerjaan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Kamis, 08 Juni 2023 13:31 WIB

Noto Utomo, Ketua Fraksi PDIP DPRD Gresik.

Menurut Noto, banyaknya industri dan investasi yang masuk di Kabupaten Gresik bisa menjadi solusi untuk menangani pengangguran. Namun faktanya tak sesuai dengan yang diharapkan. Sebab, tenaga kerja di Gresik masih didominasi warga dari luar Gresik.

"Bisa dilihat di jalan-jalan antardaerah setiap pagi dan sore seperti arak-arakan orang berkendara dari luar daerah yang bekerja di Gresik. Ini kan membuat kami, terlebih warga yang nganggur, jadi miris," cetusnya.

Ia menambahkan, DPRD Gresik telah membuat Peraturan Daerah (Perda) nomor 27 tahun 2022, tentang perlindungan tenaga kerja lokal.

Regulasi ini mengatur porsi pekerjaan di setiap sektor perekonomian yang membutuhkan tenaga kerja, yakni 60 persen untuk warga Gresik dan 40 persen untuk warga luar Gresik.

"Jadi, perda ini diinisiasi DPRD Gresik untuk melindungi tenaga kerja lokal dan mengurangi pengangguran," tutupnya. (hud/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video