Wali Kota Kediri Buka Kejurprov Taekwondo antar Pelajar, Diikuti 2.627 Peserta dari 33 Kota/Kab | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota Kediri Buka Kejurprov Taekwondo antar Pelajar, Diikuti 2.627 Peserta dari 33 Kota/Kab

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Sabtu, 07 Oktober 2023 17:01 WIB

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar saat mencoba memecahkan batako dengan kepalan tangannya. Foto: Ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - menjadi Tuan Rumah Kejurprov antar pelajar se-Jawa Timur. Kejuaraan yang diikuti 2.627 peserta dari 33 kota/kabupaten di Jawa Timur tersebut dibuka oleh Wali , Sabtu (7/10/2023). Kejurprov taekwondo ini berlangsung tanggal 5-8 Oktober di GOR Jayabaya.

"Terima kasih telah memberikan kepercayaan kepada . Tentu ini hal yang sangat positif karena kami memiliki GOR yang cukup baik. Di juga banyak tempat menginap yang memudahkan peserta yang bermalam di sini," ujarnya.

Wali Kota Abu Bakar memuji kejurprov taekwondo antar pelajar se-Jawa Timur ini sebagai acara yang keren. Apalagi diisi penampilan NLION, yakni kelompok pemuda taekwondo yang menampilkan hiburan. NLION berhasil menjadi Juara 3 Indonesian Got Talent 2022.

"Ini salah satu contoh yang baik. Kalau kita ingin mengolahragakan masyarakat, harus ada hal-hal yang menghibur. Supaya orang mau datang dan berlatih," ungkapnya.

Menurutnya, dengan mengikuti kejurprov ini, maka daya saing anak-anak akan terbentuk. Mental anak-anak juga akan semakin bagus karena sering mengikuti kompetisi semacam ini.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video