Peringati Hari Pahlawan 10 November, Gus Ipul Ajak Berantas Kebodohan dan Perangi Kemiskinan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peringati Hari Pahlawan 10 November, Gus Ipul Ajak Berantas Kebodohan dan Perangi Kemiskinan

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Supardi
Jumat, 10 November 2023 14:39 WIB

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf menyampaikan amanat saat upacara Hari Pahlawan.

Dalam kesempatan itu, juga menyampaikan rasa syukur karena saat ini semangat untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dapat dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok negeri.

Ia berharap semangat memberantas kebodohan dan memerangi kemiskinan itu terus digalakkan untuk menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju.

“Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera. Selamat tahun 2023. Marilah kita panjatkan doa bagi para pahlawan yang telah gugur mendahului kita,” pungkas .

Upacara berlangsung khidmat dengan turut diikuti oleh Wakil Wali Kota Pasuruan, jajaran Forkopimda Kota Pasuruan, kepala perangkat daerah, camat, lurah di lingkungan Pemerintah Kota Pasuruan, serta para tamu undangan lainnya. (par/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video