Harga Daging di Tuban Mulai Meroket | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Harga Daging di Tuban Mulai Meroket

Rabu, 15 Juli 2015 20:10 WIB

Salah seorang pedagang di Pasar Baru Tuban saat menunggui dagangan daging miliknya. (foto: suwandi/BANGSAONLINE)

Menurutnya, naiknya harga daging memang menjadi tradisi di momen Ramadhan dan menjelang Hari Raya. Sebab, permintaan konsumen meningkat meskipun tidak ada pengurangan dalam hal pemasokan. “Momen seperti ini sudah wajar, apalagi mendekati Lebaran,” terangnya.

Namun, efek naiknya harga daging ini dikeluhkan para ibu rumah tangga. Seperti yang dialami Ita, salah seorang warga Tuban. “Ya ini kok harga daging naik terus, semoga pemerintah ngasih solusi,” harapnya.

Sedangkan hingga berita ini dimuat, Kepala Dinas Perekonomian Tuban, Fardi Achmadi belum bisa dikonfirmasi mengenai kenaikan harga daging ini. (wan/rvl)

 

 Tag:   Pemkab Tuban

Berita Terkait

Bangsaonline Video