PLN Nusantara Power UP Tanjung Awar-Awar Raih 3 Penghargaan dari Pemprov Jatim | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

PLN Nusantara Power UP Tanjung Awar-Awar Raih 3 Penghargaan dari Pemprov Jatim

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Suwandi
Senin, 04 Maret 2024 20:55 WIB

Sekda Tuban Budi Wiyana memberikan selamat kepada Senior Manajer PLN Nusantara Power UP Tanjung Awar-Awar, Yunan Kurniawan, atas diraihnya tiga penghargaan.

Selain itu, akan terus mengimplementasikan budaya kerja K3 secara bertanggung jawab dan terus diperbarui sesuai peraturan yang berlaku.

"Kami juga akan memotivasi kepada pekerja untuk menerapkan budaya kerja melalui beberapa cara. Di antaranya, sosialisasi secara berkala, training penanganan kecelakan kerja, hingga diadakannya perlombaan penerapan budaya kerja K3 lintas sektor," bebernya.

Sementara itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban diwakili Sekda Budi Wiyana mengucapkan, terima kasih dan apresiasi atas komitmen PLN Nusantara Power UP Awar-Awar yang telah menerapkan budaya kerja K3.

Apalagi ada kesadaran tiap individu turut berkontribusi dalam menjaga aset perusahaan dalam mendukung produktivitas kerja dengan memperhatikan aspek K3.

"Yang pasti pemkab terus mendorong pembangunan ekosistem kerja yang unggul dengan meningkatkan pemahaman dalam menerapkan norma ketenagakerjaan," ucapnya. (wan/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video