8 SD Negeri Belum Dapat Siswa Baru, Disdik Blitar: Orang Tua Ingin Anaknya dapat Pendidikan Agama | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

8 SD Negeri Belum Dapat Siswa Baru, Disdik Blitar: Orang Tua Ingin Anaknya dapat Pendidikan Agama

Editor: Arief
Senin, 08 Juli 2024 20:46 WIB

Ilustrasi

Selain itu, sejumlah orang tua atau wali murid, menginginkan anak mereka bersekolah lembaga pendidikan di bawah naungan Kementerian Agama, dengan tujuan, agar anak-anak mendapatkan pendidikan agama.

“Jadi memang ada beberapa faktor yang menyebabkan berkurangnya minat masuk ke SD negeri di bawah naungan dinas pendidikan,” tuturnya.

Deny juga menjelaskan, dari 622 SD negeri, hanya 11 sekolah yang bisa memenuhi jumlah siswa baru. Sementara, sisanya atau sebanyak 611 SD negeri, kurang mendapat siswa baru dari pagu yang ditetapkan.

Ia mengatakan, selama penerimaan peserta didik baru () untuk tingkat sekolah dasar tahun 2024 yang baru saja selesai ada 9.150 calon siswa yang mendaftar di SDN di Kabupaten Blitar.

Dari jumlah itu, tercatat sebanyak 8.972 calon siswa yang diterima masuk di SD negeri dan 178 lainnya, tidak diterima.

Dari permasalahan itu, Deny menyebut akan segera mencarikan solusi atas masalah yang dihadapi sejumlah SD negeri itu.

“Nanti atau besok akan kami rapatkan. Apakah lembaga-lembaga itu harus membuka lagi penerimaan siswa baru,” pungkasnya.

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video