Meski Puasa, Pesepakbola Muslim tetap Tampil di Piala Eropa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Meski Puasa, Pesepakbola Muslim tetap Tampil di Piala Eropa

Selasa, 14 Juni 2016 23:56 WIB

Mesut Ozil selalu berdoa sebelum memulai laga. Pemain Timnas Jerman ini bahkan menyempatkan umrah sebelum Piala Eropa 2016.

Apakah ada konflik dalam diri para pemain tersebut, antara harus mengikuti ajaran agama untuk berpuasa atau bersikap profesional, tentu hal itu sangat berat. Lalu, bagaimana sikap pelatih atau rekan-rekan setim para pemain muslim, melihat situasi tersebut.

Namun, hal ini bukan menjadi masalah. Mereka tetap berpuasa. Seperti dilansir BBC, ada pemain muslim yang tetap berpuasa saat Piala Eropa 2016 berlangsung. Namun, lebih banyak yang memilih menggantinya setelah turnamen itu digelar dan dispensasi menunda puasa tersebut salah satunya dilakukan Ozil, pemain Timnas Jerman, yang sebelumnya telah melakukan pengumuman.

Meski Jerman dan Prancis bukan negara berpenduduk mayoritas muslim, namun mempunyai skuad yang banyak diisi oleh pemain-pemain muslim. Termasuk Shkodran Mustafi, yang menyumbang gol perdana bagi Tim Jerman.

Pelatih Prancis, Didier Deschamps, termasuk yang perhatian dengan anak-anak asuhnya yang muslim. Di tim Les Bleus ini, ada lima pemain muslim. Deschamps memastikan mereka memakan daging yang halal dalam menu tim. Dari laporan Marca, pemain muslim Prancis memilih tidak berpuasa untuk menjaga agar fisiknya tidak menurun dan kemudian diganti hari lain.

Sedangkan Turki dan Albania lebih memberikan kepercayaan kepada setiap pemain muslim. Puasa atau tidak, Tim menyerahkan keputusan kepada masing-masing pemain. (hor/tic/lan)

 

 Tag:   euro euro 2016

Berita Terkait

Bangsaonline Video