Air Banjir Meninggi, 2 Pengendara Motor Terseret Arus di Bangil | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Air Banjir Meninggi, 2 Pengendara Motor Terseret Arus di Bangil

Rabu, 25 Januari 2017 10:26 WIB

Wahyudi, dan pacarnya Valensia Indriani. Kini Valensia belum ditemukan.

Tak ingin motornya hilang, Wahyudi sempat mempertahankan motornya. Teriakan warga sekitar agar mereka meninggalkan motor tersebut tak digubris keduanya. Hingga, air semakin tinggi mencapai sekitar satu meter hingga dua meter di atas jembatan.

“Warga sudah berteriak-teriak agar mereka meninggalkan motornya. Tapi, tidak digubris,” tambah Camat.

Akibatnya fatal. Keduanya pun terseret arus sungai. Dengan sekuat tenaga, Wahyudi berusaha merenangi sungai menuju ke tepian. Ia pun selamat dari bencana tersebut. Sementara, malang bagi pacarnya Indriani.

Korban terseret arus bersama motor yang ditumpangi. Hingga tadi malam, belum diketahui keberadaan korban. Tim SAR, Muspika dan sejumlah warga masih berusaha melakukan pencarian terhadap korban.

“Sementara korban selamat, kami evakuasi ke Kelurahan Kalirejo, Kecamatan Bangil. Sedangkan, korban perempuan, masih dalam upaya pencarian,” beber dia.

Kapolsek Bangil, Kompol Abdul Hadi yang melalui Iptu mahfud saat di temui dilapangan. menyampaikan, penyisiran terus dilakukan petugas kepolisian beserta anggota SAR dari BPBD Kabupaten Pasuruan dan sejumlah warga. Hasilnya, belum didapati hasil.

“Kami sudah melakukan penyisiran. Untuk sementara, belum diketemukan. Pencarian akan dilakukan besok (hari ini, red), mengingat kondisi air Kedunglarangan yang tinggi, akan menyulitkan untuk melakukan pencarian,” urainya. (psr4/psr/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video