RSD Pacitan ‎Masih Tunggu Izin untuk Operasionalkan Peralatan HD | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

RSD Pacitan ‎Masih Tunggu Izin untuk Operasionalkan Peralatan HD

Wartawan: Yuniardi Sutondo
Selasa, 11 April 2017 23:02 WIB

Ruangan pasien HD yang sudah disiapkan RSD dr. Darsono.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Puluhan pasien gagal ginjal asal Pacitan yang harus menjalani cuci darah di luar daerah, sekarang ‎boleh bernafas lega. Sebab, dalam kurun waktu dekat ini, Rumah Sakit Daerah (RSD) dr. Darsono bakal mengoperasionalkan empat peralatan hemodialisis (HD).

"Kita tinggal menunggu keluarnya perizinan," kata dr. Iman Darmawan, Direktur RSD dr. Darsono, Selasa (11/4).

Untuk bisa lolos mendapatkan perizinan, lanjut dia, memang sebelumnya harus ada langkah visitasi (kunjungan) dari beberapa pihak. Selain Dinas Kesehatan Provinsi Jatim, serta Dinas Kesehatan Pacitan, juga dari Pernefri (Perhimpunan Nefrologi Indonesia).

Namun, Iman optimistis, mereka bakal meloloskan perizinan. Sebab sebagaimana Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes), baik dari sisi alat, tenaga medis, serta ruangan HD, sudah dipersiapkan sejak dini.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video