Hasil Karya Pemahat Pacitan Belum Bisa Bersaing | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hasil Karya Pemahat Pacitan Belum Bisa Bersaing

Editor: choirul
Wartawan: yuyun
Selasa, 02 Mei 2017 10:54 WIB

M. Hamam, pengamat seni ukir Pacitan.

Dia mengungkapkan, untuk satu stel meja makan, harga hasil karya pengukir lokal mungkin bisa dibelikan tiga stel meja makan hasil pahatan dari luar daerah. Selain lebih murah, hasil pahatan pengukir luar daerah juga jauh lebih halus dan banyak inovasi. "Hal inilah yang menyebabkan minat beli masyarakat terhadap karya pengukir lokal rendah. Mereka lebih memilih hasil pahatan dari luar daerah," tuturnya pada pewarta.

Terkait persoalan tersebut, Hamam menyarankan agar balai latihan kerja (BLK) yang sudah dimiliki Pemkab agar bisa dimanfaatkan secara optimal dalam mendidik pemahat-pemahat lokal untuk bisa lebih berinovasi. Sehingga karya mereka akan dapat bersaing. Baik dari sisi harga maupun hasil‎ pahatannya. (yun)

 

 Tag:   Pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video