Gus Ipul Stagnan, Demokrat Buka Peluang Bagi Semua Calon | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gus Ipul Stagnan, Demokrat Buka Peluang Bagi Semua Calon

Wartawan: M. Didi Rosadi
Kamis, 13 Juli 2017 21:38 WIB

Soekarwo saat memimpin Apel HUT Korpri di Gedung Negara Grahadi.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kandidat Calon Gubernur Jawa Timur yang sudah mengantongi dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Saifullah Yusuf harus berbenah menyongsong Pemilihan Gubernur Jawa Timur yang akan digelar tahun depan. Hasil Survei Surabaya Survey Center (SSC) Periode Juni 2017 terkait pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018 menunjukkan perkembangan pria yang akrab disapa Gus Ipul itu stagnan.

Pasalnya angka popularitas kandidat Cagub posisi Saifullah Yusuf yang 2 periode menjadi orang nomor 2 di Pemprov Jatim ternyata kalah dengan Mensos RI Khofifah Indar Parawansa. Begitu juga untuk akseptabilitas, alumni Universitas Nasional (Unas) Jakarta itu ternyata berada di bawah Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Hanya dari sisi elektabilitas nama Gus Ipul ada di urutan pertama, tapi itu pun dengan perolehan angka yang tidak mencapai 30 persen.

Hasil survei calon incumbent yang belum mampu mendongkrak itu disinyalir akan mempengaruhi dukungan dari partai yang telah didekati. Terbukti Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, Soekarwo menegaskan tidak ada kekhususan dukungan untuk Wagub Jatim Saifullah Yusuf di Partai Demokrat.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video