Wow! Paus Ini Selamatkan Snorkeler dari Incaran Hiu Macan Menggunakan Siripnya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wow! Paus Ini Selamatkan Snorkeler dari Incaran Hiu Macan Menggunakan Siripnya

Editor: Choirul
Wartawan: -
Selasa, 09 Januari 2018 11:21 WIB

Snorkeler sedang didorong paus. foto: mirror.co.uk

LONDON, BANGSAONLINE.com – Seorang ahli biologi bernama Nan Hauser yang sedang melakukan penelitian ikan paus di laut dengan cara snoorkling beruntung usai diselamatkan paus. Ia didorong si Paus dengan kepala dan mulutnya, kemudian dimasukkan ke bawah sirip dada. Bahkan ia sesekali mengangkat ahli biologi itu dari air pada satu kesempatan untuk bernafas.

Aksi paus itu dilakukan untuk menyelamatkannya dari hiu yang sedang mencari mangsa.

Nan (63) percaya bahwa ini adalah bukti sifat intuitif paus untuk melindungi spesies hewan lain - termasuk manusia - sesuatu yang dia percaya tidak pernah tertangkap dalam video.

Ini intuisi yang membedakan ahli biologi dengan petugas pemadam kebakaran yang ingin segera masuk ke kebakaran rumah untuk membantu menyelamatkan nyawa orang-orang yang tidak mereka kenal.

Nan bersembunyi di dekat mamalia berukuran kira-kira 50.000 pon itu dari incaran hiu macan 15 kaki. Meski binatang itu hanya terlihat dari kejauhan, tim Nan juga merekamnya dari atas kapal di dekatnya.

Ketika di permukaan, tim di kapal meneriaki bahwa ada hiu di dekatnya. Beruntung ada paus tersebut yang datang untuk menolongnya. Hingga Nan bisa kembali ke kapal di perairan Pantai Muri, Rarotonga, Kepulauan Cook, pada bulan Oktober. Bahkan, paus itu sesekali muncul ke permukaan untuk memastikan Nan telah aman.

"Saya tidak yakin apa yang paus lakukan saat mendekati saya, dan tidak berhenti mendorong saya selama lebih dari 10 menit. Sepertinya berjam-jam dan saya sedikit memar,” ujar Nan, yang tinggal di Kepulauan Cook.

"Saya telah menghabiskan 28 tahun di bawah air bersama paus, dan tidak pernah bersentuhan dengan ikan paus yang begitu akrab dengan menempatkan saya di kepala, atau perut, atau punggung, atau, yang terpenting, mencoba menyelipkan saya di bawah sirip dada yang besar. Saya ingin lari darinya. Ternyata dia terus mengejar saya. Saya baru tahu setelah diteriaki tim dari kapal, bahwa di dekat saya ada hiu macan.”

Sumber: mirror.co.uk

 

sumber : mirror.co.uk

 Tag:   Unik-Aneh

Berita Terkait

Bangsaonline Video