Koalisi 5 Poros Partai Gresik Retak, Gerindra dan PKB Masuk Gantikan PAN | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Koalisi 5 Poros Partai Gresik Retak, Gerindra dan PKB Masuk Gantikan PAN

Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Kamis, 18 Januari 2018 19:27 WIB

Para petinggi lima poros partai saat masih kompak. Foto: SYUHUD A/BANGSAONLINE

"Pasca keluarnya PAN, empat poros partai yang masih utuh membangun koalisi dengan dua fraksi lain, PKB dan Gerindra. Hasilnya, kedua partai tersebut mau bergabung," terang mantan Wakil Ketua ini.

"Konsekuensinya setelah PKB dan Gerindra gabung, maka komposisi pimpinan di enam alat kelengkapan (Komisi I, II, III, IV, Bapem Perda dan BK) berubah. Untuk jabatan Bapemperda dan BK kami berikan F-PKB dan F-PPP. Untuk Gerindra mendapatkan jabatan jajaran pimpinan alat kelengkapan di luar ketua," jlentrehnya.

Sesuai dengan komposisi awal, untuk jabatan Ketua Komisi I akan dijabat oleh Eddy Santoso (FPD), Ketua Komisi II Mujid Riduan (FPDIP), Ketua Komisi III Asroin Widiyana (FPG), Ketua Komisi IV Khoirul Huda (FPPP), Bapemperda antara Abdul Qodir atau Solihudin (FPKB), dan BK Anwar Saddad (FPPP).

"Insya Allah komposisi itu sudah fix dan tak ada perubahan hingga kocok ulang alat kelengkapan," pungkasnya. (hud/rev)

 

 Tag:   DPRD Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video