Uniba Banyuwangi Gelar OMI 2018 se-Karesidenan Banyuwangi ​ | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Uniba Banyuwangi Gelar OMI 2018 se-Karesidenan Besuki

Wartawan: Ganda Siswanto
Senin, 22 Januari 2018 01:52 WIB

Rafael Feng dari SDK Bondowoso, pemenang kejuaraan OMI 2018. ft-ganda siswanto.

"Ajang ini juga dalam upaya memberikan sarana dalam membantu mencerdaskan anak negeri. Selain itu, kualitas peserta anakp-anak yang kami uji sangat bermutu sekali. Perlombaan yang kami adakan ini sebagai ajang bentuk untuk menumbuhkan jiwa dan karakter berorganisasi di kalangan mahasiswa," jelasnya.

Di akhir acara, panitia mengumumkan para pemenang kejuaraan OMI 2018. Dari tingkat SD/MI juara satu diraih Rafael Feng dari SDK indra siswa Bondowoso, juara kedua diraih Nadhifa Fairuz dari SDN 2 Genteng Banyuwangi, dan juara tiga diraih Naura dari SDN Model Banyuwangi.

Untuk tingkat SMP/MTS juara satu diraih oleh Ivan Hadi dari SMP 1 Bondowoso, juara dua dan tiga diraih Wahyu Kurnianto dan Putri Kusuma Tyas dari SMP Buma Genteng Banyuwangi.

Sedangkan untuk tingkat SMA/SMK juara satu diraih oleh Silvara Putri Rahma dari SMA 1 Giri Banyuwangi, juara dua diraih Khotibul Umam dari SMA Al-Arifin Bondowoso.

Para pemenang mendapatkan trofi dan uang tunai. Sedangkan peserta yang gagal juga tetap diberi penghargaan sertifikat OMI 2018 dari Uniba. (bwi1/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video