Bukalapak dan Pesantren Tebuireng Jombang Jalin Kerjasama Pemberdayaan Ekonomi Rakyat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bukalapak dan Pesantren Tebuireng Jombang Jalin Kerjasama Pemberdayaan Ekonomi Rakyat

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Rony Suhartomo
Senin, 26 Maret 2018 12:44 WIB

Gus Solah dan Muhammad Fikri bertukar cinderamata. foto: RONY S/ BANGSAONLINE

Sementara Kyai Haji Salahuddin Wahid (Gus Solah) menyambut dengan antusias atas terjalinnya kerja sama dengan Bukalapak. "Dengan adanya pelatihan seperti ini dapat memperluas wawasan kewirausahaan kami. Kami menanamkan semangat kepada para santri untuk berjualan dengan jujur, berkah, dan bermanfaat bagi masyarakat luas," paparnya.

Pelatihan ini juga turut menghadirkan perwakilan dari sektor perbankan syariah, yaitu BPR Syariah Lantabur . Keterlibatan lembaga keuangan tentunya akan memperkuat sinergi dalam ekosistem marketplace. Fasilitas dan produk-produk perbankan yang memadai di suatu daerah tentunya akan mendukung pengembangan usaha jualan online bagi masyarakat.

Dalam kesempatan ini, Komunitas Bukalapak turut menjadi bagian dari pelatihan. Beberapa anggota Komunitas Bukalapak Surabaya juga turut memberikan bimbingan untuk mendigitalisasi bisnis para peserta mulai dari proses pengenalan hingga pemasaran bisnis secara online. Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta akan mendapatkan kesempatan untuk bergabung bersama Bukalapak dan menjadi pelapak serta anggota komunitas Bukalapak. Agen Bukalapak pun memberikan materi bagaimana memanfaatkan potensi untuk mendapatkan penghasilan tambahan di lingkungan mereka.

“Bukalapak turut berkomitmen untuk memajukan perekonomian umat di Indonesia melalui serangkaian program kerjasama. Hal ini sejalan dengan konsep gotong royong dan kolaborasi yang dimiliki oleh Bukalapak. Harapannya, akan ada kemitraan lainnya dengan beberapa pihak agar jangkauan misi untuk memberdayakan UKM di Indonesia bisa lebih luas lagi,” tutup Muhammad Fikri. (ony/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video