Kabupaten Blitar Kirim 125 Ton Telur Ayam ke Jakarta Setiap Bulan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kabupaten Blitar Kirim 125 Ton Telur Ayam ke Jakarta Setiap Bulan

Editor: Rizki Daniarto
Wartawan: Akina Nur Alana
Selasa, 10 Juli 2018 14:12 WIB

Penandatanganan kerja sama antara Bupati Blitar Rijanto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Sebagai daerah sentra penghasil telur ayam, Kabupaten Blitar bakal memasok sekitar 125 ton telur ayam per bulan untuk DKI Jakarta. Pengiriman telur ayam dari Kabupaten Blitar ke Ibu Kota ini dituangkan dalam perjanjian kerja sama antara Pemprov DKI Jakarta melalui BUMD PT Food Station Tjipinang Jaya dengan Pemkab Blitar.

Perjanjian kerja sama ini ditandatangani Bupati Blitar Rijanto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beberapa waktu lalu di Jakarta.

"Untuk kebutuhan telur ayam di Jakarta per hari saja sampai 250 ton. Dari kebutuhan itu saat ini Kabupaten Blitar mampu menyuplai sekitar 125 ton per bulan. Namun jumlah ini ke depan seiring dengan berbagai perbaikan dan evaluasi akan terus ditambah sampai 250 ton per bulan," jelas Bupati Blitar Rijanto, Selasa (10/7/2018).

Produksi telur ayam di Kabupaten Blitar sendiri bisa mencapai 450 ton per hari. Jumlah tersebut dibagi untuk dikirim ke beberapa daerah di Indonesia. Seperti Kalimantan, Sumatera, dan Indonesia timur. Serta untuk pemenuhan kebutuhan telur lokal.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Ekonomi

Berita Terkait

Bangsaonline Video