DPRD Gresik Maraton Bahas P-APBD Tahun 2018 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DPRD Gresik Maraton Bahas P-APBD Tahun 2018

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Rabu, 05 September 2018 14:00 WIB

Bupati Sambari HR membacakan KUPA PPAS Perubahan 2018 dalam paripurna. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - DPRD dan Pemkab Gresik menggelar rapat paripurna dengan agenda pembacaan Rancangan Kebijakan Umum Perubahan Anggaran (KUPA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Perubahan APBD tahun 2018 di ruang paripurna DPRD setempat, Rabu (5/9/2018).

Paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Moh. Syafi', didampingi Ketua Abdul Hamid dan Wakil Ketua Nur Saidah.

Dalam kesempatan itu, Bupati Sambari membacakan Rancangan KUPA dan PPAS P-APBD tahun 2018 yang direncakan mengalami penurunan kisaran Rp 38 miliar. Yakni, dari Rp 2,896 triliun, setelah perubahan diestimasikan turun menjadi Rp 2,858 triliun.

Moh. Syafi' menyatakan, draft rancangan KUPA PPAS P-APBD 2018 selanjutnya akan dibahas DPRD melalui Badan Anggaran (Banggar) dengan Tim Anggaran (Timang) pemkab. "Selanjutnya, pada Senin (10/9/2018), DPRD akan melanjutkan pembahasan KUPA PPAS tersebut di tingkat komisi-komisi. Nantinya, komisi-komisi akan mengundang Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mitra mereka untuk pendalaman program atau kegiatan dan anggaran yang diajukan," terangnya.

Usai pembahasan di tingkat komisi, kemudian KUPA PPAS P-APBD 2018 akan dilakukan finalisasi melibatkan Banggar dan Timang, Rabu (12/9/2018). "Pada tanggal yang sama malam harinya kami akan melakukan penandatanganan KUPA PPAS Perubahan tanun 2018," ujarnya.

1 2

 

 Tag:   DPRD Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video