Kajari: Dari Tiga Kegiatan Dispora Gresik di 2017, Kerugian Sementara Rp 200 Juta | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kajari: Dari Tiga Kegiatan Dispora Gresik di 2017, Kerugian Sementara Rp 200 Juta

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Kamis, 06 September 2018 12:35 WIB

Kajari Pandoe Pramoekartika dan Kasi Intel Marzuki saat jumpa pers pasca penggeledahan kantor Dispora. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Gresik Pandoe Pramoekartika menyatakan, bahwa dalam kasus dugaan korupsi di Dispora ada kerugian sementara sebesar Rp 200 juta. Kerugian itu didapat dari audit tiga kegiatan di tahun 2017, yakni Gowes Pesona Nusantara, Car Free Day, dan Paskibraka dengan total anggaran Rp 5 miliar.

"Dari total anggaran Rp 5 miliar, sementara kerugian Rp 200 juta," ujar Pandoe Pramoekartika dalam jumpa pers usai penggeledahan kantor Dispora, Kamis (6/9/2018).

Diungkapkan Pandoe, anggaran Rp 5 miliar tersebut berasal dari APBD dan APBN tahun 2017. "Ini hanya kegiatan di tahun 2017 yang kami periksa," paparnya.

Dalam kesempatan itu, Pandoe memaparkan penggeledahan yang dilakukan pihaknya di Kantor Dispora setelah sebelumnya mendapatkan laporan dari masyarakat. "Jadi, setelah kami mendapatkan laporan dari masyarakat, langsung kami lakukan penyelidikan," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video