​Gus Macshoem Gagas Gerakan #2019TetapBersaudara | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Gus Macshoem Gagas Gerakan #2019TetapBersaudara

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Didi Rosadi
Minggu, 23 September 2018 21:02 WIB

Gus Machshoem, Mas Ipin dan sejumlah tokoh muda NU menggagas gerakan #2019TetapBersahabat. Foto: DIDI R/BANGSAONLINE

Sementara itu, tokoh masyarakat Agus Tajul Utsman Al Ishaqy (Gus Tajul) menambahkan, bahwa tidak ada masyarakat yang tidak bisa rukun. Menurutnya, keinginan bersaudara itu ada pada setiap orang.

"Di tahun politik 2019, memasuki masa pemilihan dan penggiringan dua pilihan. Tapi masih adanya pendidikan politik yang kurang matang. Padahal menjadi agen politik itu harus akomodatif," terangnya.

Setelah Kopdarnas #2019TetapBersaudara ini, kata Gus Tajul, harus berkelanjutan. Sebab, kegiatan semacam ini baru kali pertama di Indonesia.

"Munculnya inisiatif tagar ini memiliki kedalaman yang jauh dari sekadar diungkapkan. Bagaimana kita instrospeksi, melihat ketimpangan sosial di masyarakat. Ada lobang, ada golongan," imbuhnya.

Menurut dia, hajat politik ini tidak diiringi dengan mempersiapkan masyarakat dalam pendidikan politik. "Nah, Ini harus terus disampaikan bukan hanya menyampaikan keberhasilan pembangunan saja," tandasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Jawa Timur sekaligus Wabup Trenggalek, Moch Nur Arifin menegaskan, dalam berpolitik harus saling menghormati satu sama lain. Menurut Wakil Ketua Pimpinan Wilayah GP Ansor Jatim itu, etika politik harus dijunjung tinggi oleh para calon dan pendukung.

"Kalau capres pilihannya kalah ya Alhamdulillah, menang juga Alhamdulillah. Jangan saling baper. Saya usulkan saleh dalam spiritual dan saleh dalam konstitusional. Saya juga usul agar membumikan Islam," pungkas pejabat yang akrab disapa Mas Ipin ini. (mdr/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video