Semen Indonesia Dukung Kebijakan Pemerintah Menggiatkan Ekspor | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Semen Indonesia Dukung Kebijakan Pemerintah Menggiatkan Ekspor

Editor: Redaksi
Wartawan: Abdurrahman Ubaidah
Rabu, 03 Oktober 2018 16:02 WIB

Direktur Utama Semen Indonesia, Hendi Prio Santoso (dua dari kanan), didampingi Sekretaris Perusahaan Agung Wiharto (paling kiri) dan Kepala Departemen Perencanaan Pemasaran Rudi Hartono (dua dari kiri) di booth Semen Indonesia pada acara IBD Expo yang digelar oleh Kementerian BUMN hari ini, Rabu (3/10) di Grand City Surabaya.

Dalam upaya mendukung kegiatan ekspor tersebut, Semen Indonesia terus menggenjot penjualan ekspor melalui pabriknya di Indonesia. Hingga akhir tahun 2018 Semen Indonesia menargetkan penjualan ekspor sebesar 3,2 juta ton. Sepanjang Januari sampai Agustus 2018 ini, telah mencatatkan penjualan ekspor sebesar 1,99 juta ton, tumbuh 42,7% dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar 1,39 juta ton.

“Pencapaian penjualan ekspor Januari sampai Agustus 2018 diatas membuktikan bahwa kualitas produk yang dihasilkan Semen Indonesia telah diakui serta memiliki daya saing tinggi. Selain itu Semen Indonesia terus berkomitmen kuat untuk menjaga kelestarian lingkungan dalam setiap kegiatan operasionalnya” imbuh Hendi Prio Santoso.

Adapun negara tujuan ekspor diantaranya adalah Srilanka, Tahiti, Timor Leste, Tonga, Uni Emirat Arab, Yaman, Filipina, China. Selain negara tersebut SMGR juga mengekspor ke Australia, Austria, Maldives, India dan Bangladesh.

Untuk lebih meningkatkan penjualan di pasar ekspor, Semen Indonesia akan memperkuat jaringan ekspor di negara-negara tujuan serta menjajaki berbagai negara lainnya dan ikut aktif dalam kegiatan misi dagang. (dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video