Inilah Sejumlah Kegiatan DPRD Gresik Selama Bulan Oktober | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Inilah Sejumlah Kegiatan DPRD Gresik Selama Bulan Oktober

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Rabu, 03 Oktober 2018 16:25 WIB

Wakil Ketua DPRD Gresik, Moh. Syafi' A.M. ketika menggelar konferensi pers.

Selain itu, kegiatan DPRD lainnya di bulan Oktober adalah Program Perubahan Perda (Propen Perda). "Kegiatan tersebut diagendakan pada tanggal 15 Oktober sudah dilakukan. Termasuk diparipurnakan," urainya.

DPRD juga mengagendakan pembahasan perubahan tata tertib (Tatib) yang ditarget sudah diparipurnakan pada 15 Oktober. "Sebab, tanggal 16 Oktober sesuai peraturan pemerintah (PP), atau 6 bulan setelah PP dimaksud ditetapkan," jelasnya.

Selain itu, pada awal bulan Oktober ini, masih kata Syafi', semua komisi juga akan melakukan tugas pengawasan, berupa kunjungan kerja dalam daerah (KKDD). "KKDD ada yang ke Bawean seperti Komisi II dan sejumlah kecamatan lain. Seperti Komisi III melakukan pengawasan soal ke PU-an. Ini harus dilakukan ke lapangan, termasuk OPD lain," imbuhnya.

"DPRD pada Oktober ini juga melanjutkan pembahasan nasib Kebijakan Umum Anggaran Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS). Tanggal 25 Oktober ditandatangani," tambahnya," terangnya.

"Sosialisasi Perda pada bulan Oktober juga sudah jalan," pungkasnya. (hud/rev)

 

 Tag:   DPRD Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video