Keluarga dan Fans Gombloh Protes Sandiaga Uno | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Keluarga dan Fans Gombloh Protes Sandiaga Uno

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M Didi Rosadi
Kamis, 25 Oktober 2018 21:29 WIB

Sandiaga Uno memegang lukisan Gombloh mengenakan topi dengan angka 2 yang diprotes keluarga dan fans Gombloh. foto: ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kedatangan Cawapres No. 02, ke makam seniman nyentrik Gombloh di TPU Tembok meninggalkan kekecewaan bagi keluarga dan fans penyanyi bernama asli Soejarwoto Soemarsono tersebut. Pasalnya, kedatangan Sandi dinilai bermotif politik semata.

“Terutama yang kami sesalkan adalah adanya lukisan Gombloh mengenakan topi bernomor ‘2’. Itu tidak etis, karena Pak Sandiaga seolah-olah menggunakan nama besar Gombloh sebagai bahan kampanye,” kata Remy anak Gombloh, berdasarkan rilis yang diterima wartawan, Kamis (25/10).

Keluhan yang disampaikan ini sangat lumrah karena tahun ini merupakan tahun politik dan banyak pihak memanfaatkan nama-nama besar yang memiliki basis masa tertentu. Terlebih artis, seniman, dan tokoh-tokoh populer untuk mendulang suara.

“Jika niatnya hanya berziarah, kami akan mengapresiasi, namun kami menolak keras jika nama Gombloh menjadi bahan untuk kampanye. Keluarga tidak tahu-menahu adanya lukisan itu dan kaget ketika lukisan itu ada di lokasi makam,” ujar Cep Ocim, salah satu fans yang juga pengurus komunitas Memories of Gombloh dari Jawa Barat.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video