Gelar Sekolah Jurnalistik, RPS Ajak Siswa MAN 2 Tuban Jadi Netizen Cerdas | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gelar Sekolah Jurnalistik, RPS Ajak Siswa MAN 2 Tuban Jadi Netizen Cerdas

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Suwandi
Jumat, 23 November 2018 19:40 WIB

Suasana kelas Sekolah Jurnalistik di MAN 2 Tuban.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Ronggolawe Press Solidarity (RPS) menggelar Sekolah Jurnalistik (SJ) di MA Negeri 2, Jumat (23/11). Dalam acara itu, para siswa diberikan materi tentang cara untuk menjadi pengguna internet dan dunia maya (netizen) yang cerdas. 

"Karena tak sedikit yang gara-gara medsos masuk penjara atau diproses hukum. Untuk itu marilah kita berbijak saat bermedsos," ajak Abdul Rohman, pemateri dalam kegiatan tersebut di hadapan 33 siswa.

"Menggunakan media sosial (medsos) harus cerdas, bertanggungjawab, dan santun. Medsos baiknya digunakan untuk hal-hal yang positif. Tidak digunakan untuk menyebar berita-berita hoax dan sejenisnya yang bisa memicu kegaduhan dan keresahan masyarakat. Periksa dulu kebenaran berita atau kabar yang diterima sebelum di-share," pesannya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video