TPID Kediri Nilai Kenaikan Harga Bahan Pokok Masih Normal | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

TPID Kediri Nilai Kenaikan Harga Bahan Pokok Masih Normal

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Arif Kurniawan
Selasa, 18 Desember 2018 22:19 WIB

Kepala Kantor Perwakilan BI Kediri Djoko Raharto bersama kepala Disperindag Yetty Siswiorini dan Kepala BPS Erlin T. Brahmana saat menggelar jumpa pers di kantor BI lantai 2.

Saat ini pihaknya bersama TPID telah menyediakan operasi murni di sejumlah pasar, untuk mengendalikan harga tersebut. Beras, gula, dan kebutuhan lain disiapkan dengan harga murah. Pihaknya pun siap menggelar operasi murni untuk telur ayam, jika harga di pasaran masih terus berubah ke arah yang cenderung naik.

Saat ini untuk beras premium, jenis 64 super dan Bramo dijual dengan harga Rp. 10.500/Kg, Bengawan Rp. 11.000/Kg, telur ayam Rp 22.000/Kg - Rp. 24.000/Kg tergantung pada kualitas. Terigu Rp. 6.500/Kg dari harga sebelumnya Rp. 5.000/Kg, daging sapi stabil antara Rp. 80.000 - Rp. 100.000/Kg bergantung pada kelasnya. (rif/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video