Hadiri Pisah Sambut Kepala PN Sidoarjo, Bupati Ingatkan Sinergitas Forkopimda | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hadiri Pisah Sambut Kepala PN Sidoarjo, Bupati Ingatkan Sinergitas Forkopimda

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Catur Andy
Rabu, 09 Januari 2019 00:27 WIB

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Pelaksanaan pemerintahan di Kabupaten Sidoarjo hingga saat ini berjalan aman, lancar, dan terkendali. Hubungan kerja sama dan sinergi yang baik antara seluruh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sidoarjo menjadi salah satu faktornya. 

Hal tersebut dikatakan H. Saiful Ilah SH, M.Hum saat menghadiri acara Pisah Sambut Ketua Pengadilan Negeri Kelas 1A Khusus Sidoarjo yang digelar di Restoran Handayani Perumahan Kahuripan Nirvana Village (KNV) Sidoarjo, Senin (7/1) malam kemarin.

mengatakan pelaksanaan roda pemerintahan di Kabupaten Sidoarjo tidak terlepas dari dukungan yang besar dari semua pihak. Mulai dari jajaran Pemerintah Daerah, masyarakat dan unsur Forkopimda Sidoarjo. Forkopimda sebagai mitra kerja Pemerintah Kabupaten Sidoarjo mampu menjalin kerja sama yang baik dan sinergi selama ini. 

"Termasuk Pengadilan Negeri Sidoarjo yang berada di dalamnya. Pengadilan Negeri Sidoarjo yang telah berganti pimpinan selalu mendukung pembangunan di Kabupaten Sidoarjo," ungkapnya.

Bupati mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Wayan Karya SH, M.Hum selama menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Sidoarjo. "Karena telah memberikan ide-ide, gagasan dan inovasi-inovasinya terhadap kemajuan pembangunan pemerintah dan kemasyarakatan di Kabupaten Sidoarjo," ucapnya.

Saiful Ilah berharap kebersamaan antara Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dengan jajaran Forkopimda dapat terus terjalin. Sehingga ketenteraman, ketertiban, dan keamanan di wilayah Kabupaten Sidoarjo dapat terus dirasakan masyarakat Sidoarjo. 

"Untuk itu saya berharap hubungan yang baik dapat dilanjutkan Dr. Yapi S.H., M.H, sebagai ketua Pengadilan Negeri Sidoarjo yang baru saja dilantik. Tanpa dukungan dari Pengadilan Negeri Sidoarjo, kami tidak dapat melaksanakan tugas-tugas dengan sebaik-baiknya," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada seluruh Forkopimda Sidoarjo atas kerja samanya selama ini. Kepada Ketua Pengadilan Negeri Sidoarjo, Kepala Kejaksaan Negeri Sidoarjo, Kapolresta Sidoarjo, Dandim 0816 Sidoarjo serta Ketua DPRD Sidoarjo.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya khususnya kepada rekan-rekan Forkopimda Kabupaten Sidoarjo atas kerja samanya di dalam menjaga stabilitas keamanan baik dibidang ekonomi, politik, sosial dan budaya di Kabupaten Sidoarjo,” tuturnya.

Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Negeri Sidoarjo yang baru Dr. Yapi mengatakan bahwasanya Kabupaten Sidoarjo tidak asing lagi bagi dirinya. Pasalnya ia pernah singgah di Sidoarjo untuk melakukan kegiatan sosialisasi hukum kepada masyarakat Sidoarjo. 

Ia berharap kehadirannya di Kabupaten Sidoarjo akan memberikan nuansa baru bagi . Meski tak dipungkiri tugas yang akan diembannya cukup berat. Pasalnya sudah cukup baik di bawah kepemimpinan Wayan Karya. 

Namun ia yakin dengan semangat kebersamaan, akan semakin baik lagi dalam memberikan pelayanan hukum. Ia juga memohon dukungan Forkopimda Sidoarjo dalam menjalankan tugas-tugasnya di Kabupaten Sidoarjo.

"Mohon dukungannya bapak-bapak semua, sehinga saya dapat menyelesaikan tugas-tugas di Sidoarjo dan memberikan pembangunan hukum pada Pengadilan Negeri Sidoarjo," pungkas mantan wakil ketua PN Bekasi ini. (cat/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video