Wali Kota Mojokerto dampingi Gubernur Pantau Pemungutan Suara | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota Mojokerto dampingi Gubernur Pantau Pemungutan Suara

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Rochmad Aris
Rabu, 17 April 2019 19:39 WIB

Gubernur Khofifah dan Ning Ita Pantau Pemungutan Suara di Kota Mojokerto.

Senada dengan Gubernur Jatim, Ika Puspitasari menyampaikan bahwa dirinya juga telah melakukan koordinasi dengan jajaran Forkopimda Kota Mojokerto untuk bersama-sama menjalankan tugas dan kewajiban sesuai dengan kapasitas masing-masing. Untuk menjaga kondusivitas baik pada saat pelaksanaan maupun pascapelaksaan pemungutan suara.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, dari hasil pemantauan yang telah dilakukan pemungutan suara berlangsung dengan baik. “Tiga TPS yang telah dikunjungi alhamdulillah semua tidak ada kendala dan ketersediaan surat suara mencukupi di masing-masing TPS. Termasuk 2% cadangan surat suara juga sudah tersedia, jadi kondisinya juga aman-aman semua,” jelas Wali Kota Ika .

Ia juga menyampaikan bahwa petugas akan melakukan kunjungan baik itu ke rumah calon pemilih sesuai DPT maupun ke rumah sakit bagi pasien yang tengah menjalani rawat inap. Dalam Pemilu Serentak ini, dirinya berharap masyarakat Kota Mojokerto masih memiliki animo yang tinggi sebagaimana dalam Pilkada yang telah lalu.

Seperti yang telah direncanakan, Wali Kota bersama Forkopimda Kota Mojokerto meninjau TPS dengan mengendarai motor, setelah sebelumnya ia mencoblos di TPS 002, Tampungrejo, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto. (ris/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video